Swift

Minat Anak Muda Menggunakan Kain Endek

Zaman Sekarang Tidak hanya kalangan orang Tua saja menggunakan kain Endek,tetapi kalangan muda juga ikut antusias menggunakan kain Endek.Di kalangan anak muda zaman sekarang lebih cepat mengikuti mode,kain endek kini makin populer tak hanya bentuk kain bawahan tetapi dalam produk baju dan lainnya.
Harga kain endek memang cukup mahal di bandingkan dengan jenis kain lainnya.Kisarannya sekitar Rp.150-300rb per-lembar,dalam produk jadi.Baju endek bisa lebih mahal lagi karena dihitung ongkos jahitnya,kisarannya Rp.85000-120.000rb.
Meskipun harganya yang mahal tidak menyurutkan para konsumen untuk membeli kain endek.Untuk saat ini permintaan kain endek cukup pesat,apalagi peminat endek dikalangan anak muda cukup besar,dikarenakan anak muda lebih kreatif untuk mendisaen model-model baju yang cepat populer.Motif endek yang beragam menjadi daya tarik bagi peminat,pemotif endek memiliki tantanagn tersendiri untuk meningkatkan inovasi motif,sehingga mampu lebih mempopulerkan endek.
Biasanya kain endek banyak dicari untuk seragam instansi,dan kostum karyawan-karyawan perusahaan.
Endek Bali memiliki kekhasan tersendiri,sehingga berpotensi dijual kepada wisatawan dalam bentuk suvenir sehingga pengrajin mendapatkan hasil yang optimal.Penjualan kain endek sangat membantu perekonomian masyarakat di bali,diharapkan pengrajin endek di bali terus berinofasi dan mengembangkan kain endek yang lebih berkualitas dan bermutu,agar lebih dikenal sampai ke mancanegara dengan kekhasan Endek Bali itu sendiri.

You Might Also Like

0 komentar

Flickr Images